Jawaban Kuis Keberagaman Peserta Didik Pembelajaran Hari Pertama
Faktanya peserta didik memiliki keragaman, baik secara fisik, psikologis, sosial dan budaya. Berdasarkan pengalaman Anda, lakukan identifikasi keberagaman peserta didik di kelas Anda! Tuliskan minimal 150 kata
Refrensi Jawaban
Peserta didik dalam kelas walaupun berbeda keyakinan, fisik, gender, latar belakang keluarga, harapan, kemampuan, kelebihan peserta didik memiliki hak untuk belajar.
Implementasi di kelas, guru secara perlahan dan pasti memberikan penanaman sikap simpati dan empati kepada peserta didik reguler bahwa dalam masyarakat itu memiliki karakteristik keragaman bentuk, keyakinan, sosial, dan karakter peserta didik berkebutuhan khusus. Dengan demikian, ciptakan susana kebersamaan dalam berbagai aktivitas agar seluruh peserta didik membaur dan saling interaksi, sehingga akan tampak mereka bersosialisasi dan saling tolong menolong antarsesama.
Faktor Internal Siswa
berhubungan dengan perkembangan/ketrampilan dasar anak, berkaitan menemukan dan mengenali siswa yang berbeda dalam hal:
Sensori (gangguan penglihatan, gangguan pendengaran)
Motorik (gangguan gerak)
Kesulitan belajar dan gangguan intelegensi (membaca, menulis, matematika, memahami konsep)
Perilaku, sosial, emosi (autism, gangguan pemusatan perhatian/hiperaktif)
Perbedaan kondisi lainnya (gender, etnik minoritas, kemiskinan, penyakit tertentu, konflik, bencana, dll
Faktor Eksternal Siswa
Informasi tentang riwayat kesehatan, kondisi keluarga
Keberagaman fisik
Ada peserta didik yang tinggi, sedang, pendek untuk ukuran pada kelasnya
Ada peserta didik yang gemuk, sedang, kurus untuk ukuran pada kelasnya
Ada peserta didik yang memiliki kekurangan fisik
Ada peserta didik yang lemah dan kurang gizi dan hal Kesehatan lainnya
Keberagaman sensorik
Ada peserta didik yang melihat tanpa hambatan dan ada juga peserta didik yang memiliki hambatan penglihatan
Ada peserta didik yang memiliki hambatan pendengaran
Ada peserta didik yang memiliki hambatan dalam berkomunikasi, berbahasa
Keberagaman social ekonomi dan demografis
Ada peserta didik dari keluarga mampu, sedang, dan tidak mampu
Ada peserta didik dari pedesaan/perkampungan dan ada peserta didik dari perkotaan
Ada peserta didik dari keluarga broken home
Kerberagaman Psikologis
Ada peserta dengan hambatan prilaku dan emosi, kesulitan belajar spesifik, autis dan lainnya
Peserta didik satu tentu memiliki gaya dan kebiasaan belajar favorit dan mampu mempercepat pemahaman terhadap materi yang dipelajari. Bukan hanya dalam kebiasaan namun juga dalam kondisi tertentu misalnya seorang siswa lebih mampu belajar dalam keadaan yang tenang dan hening sehingga mampu mempercepat pemahaman materi
Terhadap keberagaman peserta didik di kelas. Bagaimana sikap yang harus guru kembangkan dan apa yang harus guru lakukan untuk menjamin terwujudnya hak-hak Pendidikan bagi setiap peserta didik Tuliskan minimal 150 kata. Klik tombol Selesai Kuis di kanan bawah, untuk mengirim jawaban dan menyelesaikan quiz
Referensi Jawaban
Pada kegiatan pembelajaran banyak siswa yang butuh perhatian khusus serta menyiapkan materi yang kreatif untuk menarik minat belajar siswa, karena tiap peserta didik butuh metode yang berbeda dalam penyampaian materi, sehingga apa yang disampaikan berhasil sesuai dengan tujuan pembelajaran.
Banyak contoh bahan ajar media yang dapat digunakan sebagai sumber belajar di kelas. Kita bisa menggunakan media youtube untuk mencontoh atau pun mengembangkan kreativitas kita dan menyesuaikan dengan kebutuhan peserta didik.
Selain itu kita bisa bergabung dalam komunitas guru baik komunitas secara luring ataupun daring, apalagi sekarang sudah ada media guru berbagi yang dapat kita manfaatkan untung mengembangkan kreatifitas kita dalam mengajar, grup guru di media social facebook, whatsapp, dan telegram dapat kita manfaatkan untuk menemukan solusi yang kita punya, dengan berbagi sesami profesi yang mungkin juga pernah mengalami permasalahan yang sama.
Aktif berkomunikasi di dalam komunitas guru juga sangat dibtutuhkan bukan hanya sekedar bergabung dalam komunitas tersebut dan tidak mendapatkan apa-apa
Sebagai seorang tenaga pendidik, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan antara lain
1. Memilih Metode Pembelajaran yang Tepat
Metode pembelajaran yang hanya membaca saja mungkin tidak cocok untuk anak yang mengandalkan kemampuan audio. Sebaliknya, tidak semua anak bisa menangkap materi hanya dengan penjelasan. Dengan mengetahui karakter seperti apa saja yang ada di kelas, Anda bisa memadukan beragam metode pembelajaran untuk satu materi agar bisa dipahami oleh semua anak.
2. Memperlakukan Peserta Didik Secara Adil
Tidak semua anak memiliki kemampuan yang sama dalam satu mata pelajaran. Salah satu sikap guru menghadapi perbedaan karakter ini adalah tetap memperlakukan semua siswa dengan sama rata. terlepas dari seberapa besar kemampuan mereka dalam menerima materi yang diajarkan.
3. Memberikan Motivasi yang Tepat
Anda mungkin akan menemukan siswa yang tidak punya kemampuan berbahasa sehebat teman-temannya yang lain. Di sinilah Anda sebagai guru berperan memberikan motivasi yang tepat. Alih-alih menganggap kemampuannya yang minim sebagai kekurangan, coba temukan kelebihannya yang lain. Setelah itu dorong dia untuk mengembangkan potensi yang dia miliki. Dengan begitu, anak didik tidak akan merasa kurang berharga dibanding teman-temannya yang lain.
4. Berinteraksi Secara Tepat
Pemahaman yang baik terhadap perbedaan individual anak adalah kunci untuk menjalin komunikasi yang baik dengan peserta didik. Murid A mungkin akan lebih semangat jika dikritik tapi B menjadikan kritikan sebagai cambuk untuk membuatnya lebih baik. Salah satu sikap guru menghadapi karakter siswa yang berbeda-beda adalah dengan menyampaikan apa yang Anda pikirkan dengan cara interaksi yang baik dan tidak melukai hati anak-anak.